Minggu, 01 Februari 2015 merupakan hari yang paling membahagiakan bagi keluarga besar TPST-3R Mulyoagung sebab pada hari tersebut seluruh pegawai TPST-3R MB serta Bapak Ir. Renung Rubiyatadji, MM (Ketua Bidang Kebersihan dan Pertamanan Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang Kabupaten Malang), dan Ir. Koderi (Kepala Bidang Analisa Pencegahan Dampak Lingkungan Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Malang) mengadakan karya wisata ke Pantai Kondang Merak, Kecamatan Bantur yang ada di malang selatan. Hal tersebut merupakan momen langka bagi seluruh pegawai, karena agenda tersebut hanya satu tahun sekali diadakan. Perlu diketahui setiap harinya baik hari Minggu maupun hari besar, TPST-3R MB tetap beroperasi atau bisa dikatakan TPST-3R MB tidak pernah libur. Oleh karena itu diadakanlah karya wisata guna mengurangi kejenuhan pegawai karena setiap hari bergelut dengan sampah. Rombongan peserta karya wisata berangkat menuju lokasi liburan menggunakan 6 angkutan umum, 3 mobil pribadi, dan dum truck. Total peserta karya wisata kurang lebih 100 orang, jumlah itu termasuk keluarga dari para pegawai yang ikut serta. Kegiatan dimulai dari pukul 07.00-18.00 WIB. Semoga agenda seperti itu dapat diilakukan secara kontinyu. Berikut merupakan beberapa dokumentasi kegiatan pada hari tersebut.